PENGARUH PELATIHAN KERJA DAN FASILITAS KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. NUBIKA JAYA KEBUN TANJUNG MEDAN

Authors

  • Dwi Suci Asni Darma Hasibuan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
  • Sabarno Dwirianto Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

DOI:

https://doi.org/10.62833/embistek.v3i3.133

Keywords:

Fasilitas Kerja, Kinerja, Pelatihan Kerja

Abstract

Abstrak. PT. Nubika Jaya Kebun Tanjung Medan merupakan salah satu anak perusahaan dari Permata Hijau Group (PHG) yang berdiri pada tahun 1997 dan beroperasi di Desa Tanjung Medan, Provinsi Sumatera Utara, dan bergerak di bidang kelapa sawit. PT. Nubika Jaya Kebun Tanjung Medan cenderung memiliki jumlah karyawan yang fluktuatif. Berdasarkan studi pendahuluan, PT. Nubika Jaya Kebun Tanjung Medan telah melakukan pelatihan kerja dan pemberian fasilitas kerja, untuk meningkatkan kinerja karyawannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelatihan kerja dan fasilitas kerja terhadap kinerja karyawan PT. Nubika Jaya Tanjung Medan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif yang menggambarkan variabel dengan data-data berupa angka. Populasi penelitian ini sebanyak 164 orang. Jumlah sampel yang digunakan adalah 116 orang karyawan. Metode penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode random sampling. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah metode regresi linear berganda dengan menggunakan program SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel fasilitas kerja berpengaruh secara parsial terhadap kinerja karyawan. Serta pelatihan dan fasilitas kerja berpengaruh secara simultan terhadap karyawan. Hasil koefisien determinasi sebesar 0,614, hal ini menunjukkan bahwa variabel pelatihan kerja dan fasilitas kerja berpengaruh 61,4% terhadap kinerja karyawan. Sedangkan sisanya sebesar 38,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Downloads

Published

2024-10-25